Madrasah Hebat Bermartabat | Lebih Baik Madrasah, Madrasah Lebih Baik

Home

IGLOW – IBROW 2017

“BRING THE YOUTH TO A BRIGHTER FUTURE”

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, MAN Bangkalan mengadakan acara IGLOW (Indonesian Girls Leading Our World) – IBROW (Indonesia Boys Respect our World) 2017. Acara yang dimotori sukarelawan Peace Corps, Eddy Vien, Gavin Lucky, and Ted Guererro ini berlangsung selama dua hari (22 – 23 April 2017)di MAN Bangkalan.

Para sukarelawan dibantu oleh guru-guru Bahasa Inggris MAN Bangkalan dan SMKN 1 Pakong Pamekasan untuk mensukseskan jalannya acara. Acara yang bertema Bring The Youth to a Brighter Future ( Masa Depan Yang Lebih Cerah Bagi Generasi Muda) berlangsung meriah. Seratus siswa yang mengikuti acara ini tidak hanya berasal dari MAN Bangkalan tetapi juga dari SMKN 1 Pakong Pamekasan. Meskipun menginap, para peserta tidak merasa bosan karena mereka diberikan berbagai materi yang disajikan lewat games, diskusi, presentasi dan sosio drama. Selain itu, mereka diajak berolah raga di Minggu pagi untuk menjaga kesehatan. Adapun materi yang diberikan pada IGLOW – IBROW kali ini diantaranya Public Speaking (Berbicara di depan Publik), Know Your Strength ( Mengetahui Kekuatan Diri),Katakan tidak pada Kekerasan Seksual, dan Set Your Future Goals (Merancang Tujuan Masa Depan ).

Tidak hanya sukarelawan Peace Corps yang memberikan materi tetapi IGLOW – IBROW kali ini lebih istimewa karena dihadiri oleh pemateri perempuan dari Jakarta; Larissa Sidarto, Jyoti Nagrani, Gratiyana Kasumabrata, Serly Marcelina yang telah berpengalaman memperoleh beasiswa belajar di luar negeri. Mereka berbagi pengalaman dan tips agar para peserta bisa merancang masa depan mereka dari sekarang. Mereka juga menekankan bahwa Perempuan dan laki-laki memperoleh kesempatan yang sama untuk bisa menempuh pendidikan setinggi tingginya karena yang dilihat adalah kemampuan.

Waka kesiswaan, Bapak Moh. Wasil S.Ag, M.SI , dalam sambutannya menyatakan bahwa acara ini bukan hanya pengisi liburan belaka tetapi materi yang diberikan dapat berguna dan diterapkan dalam kehidupan para peserta. Menggantikan Bapak Kepala Madrasah yang berhalangan hadir, Bapak Wasil secara resmi membuka acara tersebut di Aula MAN Bangkalan.

PAT-BK

  • PAT - Copy.jpg
  • PAT2 - Copy.jpg
  • PAT3 - Copy.jpg
  • PAT5 - Copy.jpg
  • PAT6 - Copy.jpg

Pengunjung

813450
Today
Yesterday
This Week
Last Week
This Month
Last Month
All days
241
1982
5356
801017
23341
27109
813450
Your IP: 34.207.178.236
Server Time: 2024-03-29 06:47:31